Fitur 'Hapus Untuk Semua Orang' WhatsApp Tidak Menghapus Media yang Terkirim pada Pengguna iPhone
|
|0
|
2 Tahun yang lalu WhatsApp sebagai salah satu aplikasi Chat milik Facebook dengan pertumbuhan pengguna terbesar memperkenalkan fitur "Hapus Untuk Semua Orang" yang berfungsi untuk menghapus Chat atau Media (termasuk Foto dan Video) yang salah kalian kirim, chat tersebut akan di hapus untuk kedua pihak antara si pengirim dan si penerima.
Tetapi salah mengirim media gambar / foto melalui WhatsApp ke pengguna iPhone adalah hal yang mengerikan, kenapa begitu? hal ini di karenakan foto atau gambar yang kalian kirim ke pengguna iPhone tidak dapat di hapus walaupun sudah menggunakan fitur "Hapus Untuk Semua Orang" dan satu-satunya yang dapat di hapus adalah text chat saja.
Mengapa?
iOS memiliki sistem privasi yang sangat teramat ketat di mana aplikasi seperti WhatsApp tidak dapat menghapus foto yang ada di dalam galeri foto iPhone tanpa seizin pengguna, walaupun hal ini adalah hal yang bagus tetapi terjadi ketimpangan untuk pengguna Android disini, dimana file Media (foto atau gambar) yang salah kirim ke pengguna Android dapat di hapus pada galeri mereka dengan menggunakan fitur "Hapus untuk Semua Orang".
Tanggapan dari WhatsApp terkait masalah ini seperti yang di kutip dari laman TheHackerNews, salah seorang konsultan keamanan aplikasi, Shitesh Sachan, pernah menanyakan langsung hal ini ke pihak WhatsApp dan mereka menjawab bahwa :
Fungsionalitas yang di berikan WhatsApp pada fitur "Hapus untuk Semua Orang" yang di maksudkan untuk menghapus pesan, tidak menjamin apa yang terkirim (temasuk text dan media) dapat di hapus secara permanen, implementasi ini hanya berfokus pada chat pesan di whatsapp saja.
Hal satu-satunya yang bisa kalian lakukan jika salah mengirim gambar atau foto ke pengguna iPhone adalah membiarkannya, meminta untuk di hapus atau bahkan berharap kalau mereka tidak menyalakan fitur simpan (foto dan video) otomatis pada pengaturan WhatsApp-nya.
[ Sumber Referensi : TheHackerNews ]
No comments:
Post a Comment
Komentar akan dimoderasi untuk mencegah SPAM.