Cara Merubah Ukuran Subtitle Video di VLC Media Player
|
|0
|
VLC adalah aplikasi favorit saya dalam hal menonton film atau video, tapi terkadang subtitle yang tampil pada video agak terlalu kecil atau mungkin terlalu besar, nah untuk mengaturnya mudah sekali kalian bisa mengubah ukuran font subtitle tersebut menjadi lebih besar, kecil atau sedang-sedang saja.. semua tergantung kebutuhan dan keinginan kalian masing-masing.
Baik berikut adalah cara merubah ukuran subtitle pada aplikasi VLC Media Player :
Pengguna PC / Laptop / Mac
1. Buka VLC Media Player kemudian klik menu Tools lalu pilih Preferences
2. Kemudian pilih menu Subtitles / OSD lalu di bagian bawah pilih menu Font size dan silahkan pilih ukuran yang kalian inginkan.
- Auto : mengikuti standar
- Smaller : paling kecil
- Small : kecil
- Normal : mengikuti standar normal
- Large : besar
- Larger : paling besar
Pada menu tersebut kalian juga dapat mengganti warna subtitle pada bagian ( Text default color ) atau mengganti gaya font / font style pada menu ( Font )
Jika sudah silahkan klik tombol Save kemudian tutup VLC Media Player dan buka kembali :)
Pengguna Android dan iOS
1. Buka VLC Media Player kemudian pilih menu Settings / Pengaturan
2. Kemudian pilih menu Subtitles lalu Subtitles Size
3. Nah sekarang silahkan pilih ukuran yang kalian inginkan
- Small : kecil
- Normal : normal standar
- Big : besar
- Huge : paling besar
Pada menu tersebut bukan hanya kalian dapat merubah ukuran teks subtitlenya saja melainkan warna dan gaya teksnya pun juga bisa.
Oke sekian postingan kali ini jika ada yang ingin di tanyakan atau sampaikan silahkan tinggalkan pada kolom komentar di bawah, Terima Kasih!
No comments:
Post a Comment
Komentar akan dimoderasi untuk mencegah SPAM.