Cara Scan Dokumen di iPhone Menggunakan Aplikasi Catatan
|
|0
|
Scan atau Memindai dokumen ( termasuk lembar catatan, kartu nama dan lain sebagainya ) dapat kalian lakukan hanya dengan menggunakan aplikasi Catatan bawaan milik iPhone, file hasil hasil dari scan tersebut akan di simpan dalam bentuk gambar.
Hal ini sangatlah bermanfaat apalagi di situasi-situasi genting, kalian hanya tinggal mengikuti cara di bawah berikut dan semua dokumen yang kalian perlukan bisa simpan ke dalam iPhone untuk di cetak, di kirim atau di baca kembali, terserah kalian :)
Baca Juga : Cara Mengaktifkan Mode Data Rendah di iPhone untuk Menghemat Kuota
Menyimpan Gambar Dokumen ke Galeri Foto
Baca Juga : Cara Mengaktifkan Mode Data Rendah di iPhone untuk Menghemat Kuota
Baik untuk melakukannya sangatlah mudah langsung saja berikut caranya :
#1 : Silahkan buka aplikasi Catatan kemudian buat Catatan baru setelah itu pada keyboard pilih menu tanda tambah seperti yang di tunjukkan pada gambar berikut :
#2 : Setelah itu pilih menu Pindai Dokumen
#3 : Selanjutnya silahkan ambil gambar dokumen ( berupa catatan, kartu nama dan lain sebagainya ) menggunakan kamera.
#4 : Jika sudah selesai maka kalian akan melihat gambar dokumen yang di scan akan muncul pada catatan
Menyimpan Gambar Dokumen ke Galeri Foto
#1 : Kembali ke menu awal catatan kemudian pilih ikon 3 titik yang ada dipojok kanan atas kemudian pilih Lihat Lampiran
#2 :Sekarang pilih / tap gambar dokumen yang baru kalian scan tadi
#3 : Setelah itu pilih menu yang ada di pojok kiri bawah, ikonnya seperti gambar berikut :
#4 : Jika sudah akan mencul menu seperti gambar di bawah, silahkan pilih Simpan Gambar
Bagaimana gampang kan? dalam pengambilan gambarnya kalian bisa mengatur sendiri ukuran dokumen yang mau di ambil atau bisa di crop lain waktu, ada efek tambahan maupun efek cahaya, semua bisa kalian eksplorasi sendiri.
Oke sekian postingan kali ini jika ada yang ingin di tanyakan atau sampaikan silahkan tinggalkan pada kolom komentar di bawah, Terima Kasih!
Baca Juga : Cara Melihat Jumlah Langkah Kaki dan Jarak Tempuh Menggunakan iPhone
Baca Juga : Cara Melihat Jumlah Langkah Kaki dan Jarak Tempuh Menggunakan iPhone
No comments:
Post a Comment
Komentar akan dimoderasi untuk mencegah SPAM.