Cara Install Aplikasi iCleaner Pro di iPhone dan iPad Jailbreak

Bagi pengguna iOS Jailbreak tidak lengkap rasanya apabila belum menginstall tweak iCleaner Pro, sebenarnya apa sih iCleaner Pro itu dan untuk apa fungsinya? hampir sama seperti namanya fungsi dari tweak ini adalah untuk membersihkan cache, file temporary dan file-file sampah lainnya yang sudah tidak di perlukan lagi, sehingga dapat membuat kapasitas iPhone menjadi lebih lega dan terasa lebih cepat.


Selain dari pada itu iCleaner Pro juga dapat di manfaatkan untuk mengaktifkan atau menonaktifkan tweak melalui menu Addon Cydia Substrate, baca secara lengkap di : Cara Menonaktifkan / Disable Tweak Jailbreak Tanpa Menghapusnya

Meskipun menggunakan versi Pro tetap saja iCleaner Pro ini dapat kalian install secara gratis karena memang gratis, tetapi tersedia juga versi premiumnya yang bebas iklan ( bayar pakai paypal ), untuk cara installnya langsung saja ikuti caranya berikut ini :

#1 : Tambahkan repo berikut ke aplikasi Cydia atau Sileo ( Sources > Edit > Add ) :

cydia.akemi.ai


#2 : Setelah itu buka menu Sources kemudian cari menu Karen Repo ( atau sesuai dengan alamat repo di atas ) lalu pilih All Packages > iCleaner Pro > Modify > Install > Confirm

#3 : Setelah itu tekan Respring ( apabila di perintahkan )

Sekarang kembali ke homescreen / layar depan dan aplikasi iCleaner Pro sudah terinstall dan siap di gunakan.


Kerennya lagi tweak yang sudah melegenda ini sudah mendukung bahasa Indonesia, sehingga bagi sebagian orang menu-menu dalam aplikasi iCleaner Pro lebih mudah untuk dapat di mengerti.

Kalau admin sendiri sering menggunakan aplikasi ini setiap seminggu sekali, itupun tidak harus ya.. terserah kalian apabila di rasa file sampah sudah mulai menumpuk kalian dapat membersihkannya menggunakan aplikasi iCleaner Pro ini.

Selain itu iCleaner Pro juga membersihkan file-file cache dalam aplikasi Cydia, tetapi apabila kalian mencentang / memilih menu Sumber Cydia maka daftar list tweak pada Source Cydia akan terhapus dan butuh di refresh / download kembali.

Baik sekian dulu postingan kali ini, apabila ada yang ingin di tanyakan atau sampaikan silahkan tinggalkan pada kolom komentar di bawah, Terima Kasih!