Cara Melakukan Screenshot di Xiaomi Black Shark

Xiaomi Black Shark atau Black Shark adalah smartphone Gaming Android dengan segudang fitur unggulan, Smartphone Black Shark pertama kali di rilis pada tahun 2018 dan hingga saat postingan ini di tulis Smartphone Black Shark sudah memasuki seri Black Shark 2 Pro dan kemungkinan akan terus menerus mengeluarkan seri terbarunya setiap tahun.

Nah apabila kalian merupakan pengguna baru dari Smartphone Black Shark versi manapun mau Black Shark 1, 2, Helo atau 2 Pro dan seterusnya kemudian tidak tahu bagaimana cara melakukan Screenshot ( mengambil gambar layar ) di smartphone Black Shark, pada postingan kali ini saya akan memberikan caranya, sebenarnya cara melakukan screenshot di Black Shark hampir sama seperti kebanyakan smartphone lainnya jaman sekarang, oke kalau begitu langsung saja berikut ini dia caranya :

Cara Screenshot di Smartphone Xiaomi Black Shark

#1 : TEKAN dan TAHAN tombol VOLUME BAWAH dan tombol POWER / LOCK secara BERBARENGAN hingga muncul suara jepretan.


#2 : Jika berhasil maka akan muncul Notifikasi Priview hasil dari Screenshot


#3 : Untuk hasil Screenshotnya sendiri bisa kalian temukan pada menu Galeri / Foto / Photo > Album > Screenshots.

Cara screenshot ini dapat kalian terapkan pada aplikasi dan games apapun.

Bagaimana gampang kan? pada dasarnya mengambil tangkapan gambar pada layar alias screenshot bukanlah hal yang sulit, smartphone yang di rilis akhir-akhir ini hampir semuanya memiliki metode screenshot yang tidak jauh berbeda yaitu dengan mengkombinasikan tombol Power dan Volume Bawah, cara yang di gunakan smartphone black shark ini dapat juga kalian terapkan pada smartphone lainnya contohnya saja seri iPhone X dan smartphone Android kebanyakan

Baca Juga : Cara Connect dan Setting Gamepad Black Shark

Untuk fitur Screenshot menggunakan metode gestur di Black Shark sampai saat ini admin belum menemukan caranya, karena kebetulan smartphone Black Shark 2 yang di miliki Admin memiliki ROM Global sehingga lebih fiturnya di bandingkan dengan Black Shark dengan ROM China.

Baik sekian dulu postingan kali ini, apabila ada pertanyaan atau ada yang ingin di sampaikan, silahkan tinggalkan pada kolom komentar di bawah, Terima Kasih! :)