Apa Bisa dan Aman Menggunakan Charger iPad/Mac untuk iPhone?

Lupa membawa ataupun kehilangan adaptor charger iPhone adalah hal yang sangat menyebalkan, namun apabila kalian memiliki iPad atau Macbook, kabar baiknya adaptor Charger yang digunakan oleh kedua perangkat tersebut kompatibel dan dapat digunakan juga untuk melakukan pengisian daya pada iPhone.


Tunggu dulu meskipun dapat digunakan tetap saja kalian harus memiliki kabel data dengan tipe USB-C to Lighting, supaya kompatibel dan dapat disambungkan dari Adaptor iPad/Mac yang menggunakan USB-C ke port charger iPhone yang menggunakan Lighting.

Lalu yang menjadi pertanyaan selanjutnya, apakah aman menggunakan adaptor/charger iPad atau Mac untuk iPhone? bukankah daya kedua adaptor tersebut lebih besar? jawabannya, Aman.

Menurut Apple sendiri kalian bisa menggunakan adaptor yang digunakan oleh iPad/Mac dengan aman pada iPhone, menggunakan adaptor 10W, 12W dan 18W akan mengisi daya pada iPhone kalian lebih cepat dari standar adaptor 5W bawaan iPhone.

Selain iPhone adaptor tersebut juga mendukung pengisian terhadap iPod, iPad, Apple Watch dan aksesoris Apple lainnya.

Keuntungan lainnya bagi kalian pengguna iPhone 8 dan lebih baru, kalian bisa mendapatkan fitur fast charging melalui Adaptor 18W, 29W, 30W, 61W atau 87W sehingga pengisian daya pada iPhone kalian terasa lebih cepat bahkan dapat mengisi baterai hingga 50% dalam waktu 30 menit, berikut adalah perangkat yang mendukung fast charging:

  • iPhone 8
  • iPhone 8 Plus
  • iPhone X
  • iPhone XR
  • iPhone XS
  • iPhone XS Max
  • iPhone 11
  • iPhone 11 Pro
  • iPhone 11 Pro Max
  • iPhone 12
  • iPhone 12 mini
  • iPhone 12 Pro
  • iPhone 12 Pro Max
  • iPhone 13
  • iPhone 13 mini
  • iPhone 13 Pro
  • iPhone 13 Pro Max
  • iPad Pro 10,5 inch
  • iPad Pro 11 inch
  • iPad Pro 12,9 inch
  • iPad Pro 12,9 inch generasi kedua
  • iPad Pro 12,9 inch generasi ketiga
..dan lebih baru lainnya.

Oh ya sebelum itu pastikan juga kalian menggunakan adaptor charger Apple Original (asli) ya.. di luar itu tidak ada jaminan kompatibilitas dan keamanan.

Perangkat yang mendukung fast charging ketika melakukan pengisian daya dengan adaptor fast charging perangkat mungkin akan terasa lebih hangat dari biasanya dan hal ini cukup normal.

Video perbandingan charging iPhone menggunakan 5 adaptor berbeda:



Baik sekian informasi tentang apakah charger yang digunakan iPad dan Mac bisa digunakan juga untuk iPhone. Apabila ada yang ingin ditanyakan atau sampaikan silahkan tinggalkan pada kolom komentar di bawah, Terima Kasih!

[Sumber & Referensi : Apple 1, 2]