Penyebab Battery Health iPhone 11 dan 11 Pro Cepat Menurun

Battery Health atau Kesehatan Baterai (kapasitas maksimum) merupakan angka yang mengindikasikan kapasitas maksimal yang dapat ditampung oleh baterai, fitur ini mulai diperkenalkan oleh Apple sejak iOS 11.4 hingga saat ini. Seiring dengan berjalannya waktu kesehatan baterai akan semakin menurun dan hal ini wajar, namun penurunan tersebut terkadang dirasa terlalu cepat terutama bagi pengguna iPhone 11, iPhone 11 Pro dan iPhone 11 Pro Max.


Faktor Battery Health iPhone 11, iPhone 11 Pro dan iPhone 11 Pro Max Cepat Menurun

Apple selalu merilis iPhone terbaru dengan manajemen baterai yang canggih, tujuannya agar kesehatan baterai iPhone selalu terjaga. Diluar itu ada banyak faktor yang dapat menyebabkan battery health pada iPhone 11 / Pro kalian cepat menurun, apa sajakah faktor tersebut?

Kebiasaan Dalam Melakukan Pengisian Daya

Kebiasaan sering mengisi daya dengan tidak teratur merupakan salah satu penyebab utama battery health cepat menurun, misalnya saja mengisi daya iPhone semalaman meskipun sudah penuh, menggunakan iPhone sambil dicharge, dan sering membiarkan daya baterai iPhone hingga benar-benar kritis (dibawah 10%). Dalam beberapa kasus menggunakan power bank berkualitas rendah juga dapat menyebabkan battery health iPhone cepat menurun.

Baca Juga : Berapa Lama Waktu Kesehatan Baterai iPhone Biasanya Menurun?

Suhu iPhone yang Sering Panas

Perlu diketahui bahwa 'Panas' adalah salah satu musuh utama baterai. Semakin sering iPhone mengalami panas berlebih, maka kesehatan baterai akan semakin cepat menurun.

Siklus Pengisian Daya yang Sudah Cukup Banyak

Disamping faktor-faktor penyebab battery health cepat menurun, Apple sendiri menjelaskan bahwa kesehatan baterai pada iPhone akan menurun ke angka 80% setiap 500x siklus pengisian ulang secara penuh dan normal. Jadi apabila iPhone kalian sangat sering digunakan dan sering juga diisi daya, maka kesehatan baterai yang menurun adalah hal yang normal. Semakin sering kalian menggunakan iPhone dan mengisi daya baterai semakin cepat juga penurunan kesehatan baterai.

Tips Menjaga Battery Health iPhone 11, 11 Pro dan 11 Pro Max Agar Tetap Awet

Meskipun kesehatan baterai pelan tapi pasti tetap akan tetap menurun, namun dengan menggunakan beberapa pola kebiasaan berikut, kalian dapat menjaga baterai kalian agar tetap awet dan penurunan kesehatan baterai dapat diperlambat. Apa sajakah itu? berikut tipsnya:

  • Selalu gunakan charger iPhone yang asli atau berkualitas lainnya
  • Jika tidak ada keperluan mendesak isi daya baterai hingga 80% saja
  • Segera isi daya baterai apabila sudah menyentuh angka 20 - 25 %
  • Hindari memainkan iPhone sambil diisi daya
  • Pastikan selama diisi daya iPhone tetap dalam suhu yang normal, apalagi bila kalian menggunakan fast charging
  • Kurangi kecerahan layar atau gunakan kecerahan otomatis untuk menghemat baterai
  • Rutin mengupdate iOS pada iPhone ke versi terbaru yang tersedia
  • Hindari menggunakan power bank berkualitas rendah

Perlu diketahui juga, angka kesehatan baterai iPhone yang bisa dikatakan masih dalam kategori normal yaitu berkisar antara 100 - 80%, sedangkan jika battery health sudah berada dibawah 70% bahkan 60% (muncul peringatan manajemen kinerja diterapkan) mengganti baterai dengan yang baru merupakan pilihan yang tepat.