Project Sandcastle Rilis Cara Install OS Android di iPhone

Keren! setelah sebelumnya pengguna Reddit berhasil melakukan jailbreak pada iPhone melalui smartphone Andoid. Kali ini salah satu pakar dan peneliti keamanan iOS @CorelliumHQ, baru saja memperkenalkan 'Project Sandcastle' yang memungkinkan iPhone untuk menginstall OS Android.



Project Sandcastle ini dibuat juga berdasarkan exploit 'Checkm8' seperti yang digunakan oleh aplikasi jailbreak 'Checkra1n'. Maka dari itu bisa disimpulkan iPhone yang dapat menjalankan OS Android ini terbatas pada perangkat yang kompatibel dengan jailbreak Checkra1n saja. Namun untuk saat ini Porject Sandcastle hanya mendukung penuh iPhone 7 dan iPhone 7 Plus untuk perangkat lainnya kemungkinan akan segera menyusul.

Gambar : kiri ( @albyvar25 ) kanan ( @qwertyoruiop )

Menurut kabar yang beredar juga Android yang terinstall di iPhone saat ini dapat mendeteksi dan menerima sinyal, kemungkinan masih akan terus dikembangkan untuk fungsi normal lainnya. Sedangkan untuk tampilan Androidnya sendiri mungkin tidak akan semulus smartphone yang memang didesain khusus untuk menggunakan Android, karena pemrosesan tampilan Android di iPhone berjalan menggunakan Software.

Saat ini Project Sandcastle masih dalam tahap beta / pengembangan, dan admin sendiri tidak menyarankan kalian mencobanya tetapi semua keputusan ada ditangan kalian, lagipula jika ada hal yang tidak diinginkan terjadi kalian bisa melakukan restore iOS kalian ke versi terbaru dan dijailbreak lagi menggunakan aplikasi Checkra1n.

Do it at your own risk! selalu backup data sebelum melanjutkan.

Langsung saja bagi yang tertarik untuk mencoba menginstall OS Android di iPhone, kalian dapat mendownload Project Sandcastle ini melalui link berikut : ProjectSandcastle.Org - Untuk instruksi cara menginstallnya dapat kalian temukan pada file catatan 'ReadMe' di dalam arsip, pastikan juga iPhone yang kalian gunakan sudah dijailbreak menggunakan aplikasi Checkra1n.

Kedepannya kemungkinan besar iPhone kalian bisa melakukan dual boot antara iOS dan Android, tentu saja dengan harapan bahwa iPhone dapat menjalankan OS Android dengan baik beserta fungsi-fungsi dasar lainnya. Bagaimana menurut kalian?