Cara Melihat Jumlah Langkah Kaki Melalui Widget iPhone
|
|0
|
Untuk memantau jumlah langkah kaki, seberapa jauh kalian sudah berjalan, berapa lama waktu yang sudah kalian habiskan untuk berjalan dan lain sebagainya, dapat kalian lihat melalui aplikasi Kesehatan / Health. Namun bagi sebagian orang, harus membuka aplikasi health setiap saat terkadang memakan waktu dan kurang praktis.
Nah sebagai solusinya kalian dapat menambahkan jumlah hasil langkah kaki, jarak tempuh dan waktu langsung di panel Widget iPhone. Dengan begini kalian dapat memantau langkah kaki kalian lebih cepat, bahkan saat masih di layar kunci iPhone.
Namun sayangnya disini kita tidak akan menggunakan Widget dari aplikasi Kesehatan, karena memang tidak ada hehe. Melainkan disini kita akan menggunakan aplikasi pihak ketiga seperti StepsApp, Pedometer & Step Counter dan lain sebagainya, kalian bisa memilih salah satunya. Khusus pada postingan ini Admin akan menggunakan aplikasi Pedometer & Step Counter.
Kalau begitu langsung saja berikut cara menginstall dan menambahkan widget langkah kaki di iPhone menggunakan aplikasi.
#1 : Silahkan download aplikasi Pedometer & Step Counter melalui App Store ( klik nama aplikasi )
#2 : Jika sudah silahkan buka aplikasi Pedometer yang sudah terinstall
#3 : Jika diminta silahkan izinkan akses yang dibutuhkan oleh aplikasi
#4 : Sekarang kembali ke menu utama dan masuk ke menu Widget
#5 : Kemudian tap Edit lalu cari aplikasi Pedometer kemudian tap lagi menu tanda tambah yang ada disampingnya
#6 : Sekarang cek widget iPhone kalian :)
Kalian juga dapat merubah pengaturan menu apa saja yang akan ditampilkan ( jarak, kalori jumlah tangga dan lain sebagainya ), caranya buka aplikasi Pedometer kemudian masuk ke menu Settings > Dashboard. Kemudian seret icon yang ditunjuk pada gambar dibawah berikut untuk memindahkan menu yang diinginkan, ingat menu urutan 1 - 3 lah yang akan ditampilkan di widget.
Bagi yang belum tahun Widget pada iPhone dapat diakses dari berbagai tempat, salah satunya melalui Panel Notifikasi kemudian Seret ke arah kanan atau saat di lockscreen langsung saja seret ke arah kanan.
UPDATE! Aplikasi ini kompatibel juga dengan Widget di iOS 14
Bagaimana keren kan? nah untuk menambahkan widget keren lainnya seperti penggunaan RAM dan Internet secara realtime kalian bisa membacanya pada postingan berikut :
Baik sekian informasi cara menambahkan info langkah kaki, jarak dan kalori di widget iPhone. Apabila ada yang ingin ditanyakan atau sampaikan, silahkan tinggalkan pada kolom komentar di bawah, Terima Kasih!
No comments:
Post a Comment
Komentar akan dimoderasi untuk mencegah SPAM.