Cara Pin Pesan / iMessage di iPhone iOS 14

Di iOS 14 Apple menambahkan beragam fitur baru yang sangat menarik, salah satunya adalah fitur untuk Pin chat di aplikasi Pesan / iMessage, chat yang di Pin akan ditampilkan pada halaman utama aplikasi Pesan. Nah dengan adanya fitur Pin ini kalian bisa menampilkan daftar chat yang penting yang mungkin harus di prioritaskan terlebih dahulu.


Saat ini kalian bisa menambahkan Pin hingga 9 buah chat, kerennya lagi chat yang di pin akan menampilkan animasi status saat mengetik pesan, mengirim dan lain sebagainya. Selain itu bagi chat dalam grup, akan menampilkan 3 icon pengguna yang sedang aktif dalam tampilan pin.

Baca Juga : Cara Bermain Game melalui iMessage di iPhone, iPad dan iPod touch

Baik kalau begitu langsung saja ikuti cara berikut ini untuk pin kontak chat pada aplikasi pesan atau iMessage di iPhone (minimal menggunakan iOS 14).

Cara Pin Chat pada aplikasi Pesan / iMessage di iPhone iOS 14

#1 : Pertama silakan buka aplikasi Pesan / Message tentunya

#2 : Kemudian swipe / usap chat yang akan di Pin ke arah kanan

#3 : Kemudian tap icon Pin berwarna kuning


#4 : Jika sudah maka Chat yang di Pin akan tampil dibagian atas aplikasi Pesan


#5 : Untuk mengatur chat yang di Pin (menghapus, menambahkan dll) kalian bisa tap menu Edit (dipojok kiri atas) kemudian pilih menu Edit Pin


Bagaimana gampang kan? sekarang kalian bisa mengakses chat-chat yang diprioritaskan agar lebih mudah diakses dan ditemukan.

Baca Juga : Cara Mengatasi Efek Kode di iMessage Tidak Muncul

Oke itu saja tips cara Pin Pesan (iMessage) di iPhone dan iPad mulai dari iOS 14 / iPadOS 14. Apabila ada yang ingin ditanyakan atau sampaikan, silakan tinggalkan pada kolom komentar di bawah, terima kasih.

Baca Juga : Cara Mengubah Profil Nama dan Foto di iMessage iPhone