Cara Mengatur Volume di iPhone Tanpa Tombol
|
|0
|
Membesarkan atau Mengecilkan Volume Suara di iPhone tidak hanya dapat dilakukan melalui tombol saja, ada banyak alternatif yang dapat kalian gunakan untuk mengatur volume suara di iPhone.
Mengatur Volume di iPhone tanpa tombol sangat cocok diterapkan bagi kalian yang mengalami masalah pada tombol Volume atau mungkin sekedar ingin merawat agar tombol Volume pada iPhone tidak cepat mengalami kerusakan karena sering ditekan.
Lalu apa saja alternatif mengatur volume suara di iPhone tanpa bantuan tombol?
Atur Volume iPhone Melalui Pusat Kontrol
Nah cara yang paling mudah pertama untuk mengatur Volume di iPhone adalah melalui Pusat Kontrol atau Control Panel, ketika pusat kontrol sudah dibuka silakan seret icon volume ke arah atas untuk membesarkan suara dan ke arah bawah untuk mengecilkannya.
(*untuk mengakses pusat kontrol bagi pengguna iPhone dengan tombol home silakan seret dari bagian paling bawah layar ke arah atas, dan untuk iPhone dengan layar penuh dan notch silakan seret layar dari ujung kanan atas ke arah bawah)
Atur Melalui AssistiveTouch (disarankan)
Apabila mengatur volume melalui Pusat Kontrol terasa cukup rumit dan mengganggu, admin sangat menyarankan kalian untuk menggunakan AssistiveTouch yang merupakan tombol melayang serbaguna yang akan terus tampil di iPhone kalian.
Namun tunggu lah kan tampil terus dilayar apakah tidak mengganggu? tentu tidak, karena ketika telah selesai digunakan ukurannya akan berubah menjadi kecil (sebesar icon aplikasi) dan menjadi transparan, jadi tentu saja tidak akan mengganggu. Admin sendiri pun menggunakannya dan terkadang tidak merasakan kehadiran dari AssistiveTouch di layar kecuali memang diperhatikan baik-baik.
Biar tidak penasaran langsung saja coba sendiri, silakan nyalakan AssisitveTouch melalui:
Apabila sudah maka akan muncul icon melayang pada layar kalian, silakan buka icon tersebutt
Setelah itu silakan pilih menu Perangkat kemudian gunakan atau tap menu Volume Naik untuk membesarkan suara dan Volume Turun untuk mengecilkan suara.
Lalu apa saja alternatif mengatur volume suara di iPhone tanpa bantuan tombol?
Atur Volume iPhone Melalui Pusat Kontrol
Nah cara yang paling mudah pertama untuk mengatur Volume di iPhone adalah melalui Pusat Kontrol atau Control Panel, ketika pusat kontrol sudah dibuka silakan seret icon volume ke arah atas untuk membesarkan suara dan ke arah bawah untuk mengecilkannya.
(*untuk mengakses pusat kontrol bagi pengguna iPhone dengan tombol home silakan seret dari bagian paling bawah layar ke arah atas, dan untuk iPhone dengan layar penuh dan notch silakan seret layar dari ujung kanan atas ke arah bawah)
Atur Melalui AssistiveTouch (disarankan)
Apabila mengatur volume melalui Pusat Kontrol terasa cukup rumit dan mengganggu, admin sangat menyarankan kalian untuk menggunakan AssistiveTouch yang merupakan tombol melayang serbaguna yang akan terus tampil di iPhone kalian.
Namun tunggu lah kan tampil terus dilayar apakah tidak mengganggu? tentu tidak, karena ketika telah selesai digunakan ukurannya akan berubah menjadi kecil (sebesar icon aplikasi) dan menjadi transparan, jadi tentu saja tidak akan mengganggu. Admin sendiri pun menggunakannya dan terkadang tidak merasakan kehadiran dari AssistiveTouch di layar kecuali memang diperhatikan baik-baik.
Biar tidak penasaran langsung saja coba sendiri, silakan nyalakan AssisitveTouch melalui:
- Buka aplikasi Pengaturan
- Kemudian masuk ke menu Aksesibilitas
- Lalu pilih menu Sentuh
- Lanjutkan dengan memilih menu AssistiveTouch
- Jika sudah silakan nyalakan menu AssisitiveTouch
Apabila sudah maka akan muncul icon melayang pada layar kalian, silakan buka icon tersebutt
Gunakan Fitur Back Tap
Dengan fitur Back Tap kalian cukup menyentuh (tapping) bagian belakang iPhone sebanyak 2 atau 3 kali sebagai pintasan ke berbagai fitur dan fungsi, salah satunya adalah untuk membesarkan atau mengecilkan volume. Sayangnya untuk menggunakan fitur Back Tap ini kalian memerlukan iPhone X atau lebih baru, jika sudah langsung saja ikuti caranya berikut ini.
#1 : Silakan buka aplikasi Pengaturan > Aksesibilitas > Sentuh > Back Tap.
#2 : Jika sudah silakan pilih Double Tap kemudian atur ke Volume Naik,
#3 : Lalu kembali lagi ke menu Back Tap dan pilih menu Triple Tap lalu atur ke Volume Turun.
Terakhir silakan coba tap 2 atau 3 kali pada bagian belakang iPhone kalian dan lihat hasilnya :)
Mengatur Suara Panggilan Masuk
Khusus untuk mengatur suara panggilan masuk kalian bisa masuk ke aplikasi Pengaturan > Suara dan Haptik kemudian silakan besarkan dan kecilkan volume untuk panggilan masuk.
Bagaimana menurut kalian? dengan menggunakan salah satu cara di atas kalian tidak perlu lagi menekan tombol Volume. Apabila ingin mengecilkan suara musik atau apapun itu saat layar iPhone mati, kalian cukup membangunkannya (gunakan fitur tap-to-wake / ketuk-bangun) lalu mengaturnya secara manual pada widget musik yang tampil.
Baik itu saja cara-cara mengatur Volume (membesarkan atau mengecilkan) tanpa menggunakan tombol di iPhone dan iPad. Apabila ada yang ingin ditanyakan atau sampaikan, silakan tinggalkan pada kolom komentar di bawah, terima kasih.
No comments:
Post a Comment
Komentar akan dimoderasi untuk mencegah SPAM.