Download: Apple Rilis iOS / iPadOS 14.1 - Apa yang Baru?

Apple baru saja merilis pembaruan iOS / iPadOS 14.1 yang merupakan update besar utama sejak dirilisnya iOS 14 pada bulan september yang lalu. Sementara itu iOS 14.1 juga merupakan versi iOS yang pertama kalinya disematkan pada iPhone 12, iPhone 12 Mini, iPhone 12 Pro dan iPhone 12 Pro Max.


Salah satu poin penting yang dihadirkan pada iOS 14.1 adalah hadirnya dukungan pemutaran dan pengeditan video HDR 10 bit melalui aplikasi Foto untuk iPhone 8 atau lebih baru. Disamping itu juga banyak bug dan masalah yang telah diperbaiki pada iOS 14.1.

iOS 14.1 dan iPadOS 14.1 - Apa saja yang Baru?

Berikut catatan rilis dari iOS 14.1:

  • Menambahkan dukungan untuk pemutaran dan pengeditan video HDR 10 bit di Foto untuk iPhone 8 dan lebih baru
  • Menangani masalah yang membuat beberapa widget, folder, dan ikon ditampilkan dalam ukuran yang lebih kecil di Layar Utama
  • Menangani masalah yang dapat membuat app terhapus dari folder setelah menyeret widget di Layar Utama
  • Memperbaiki masalah yang membuat beberapa email di Mail terkirim dari alias yang salah
  • Memperbaiki masalah yang mencegah panggilan masuk untuk menampilkan informasi wilayah
  • Memperbaiki masalah di beberapa perangkat yang dapat menyebabkan tombol panggilan darurat Layar Terkunci bertumpang tindih dengan kotak input teks setelah memilih mode layar diperbesar dan kode sandi alfanumerik
  • Menangani masalah yang membuat beberapa pengguna kadang tidak dapat mengunduh atau menambahkan lagu ke perpustakaan mereka saat melihat album atau daftar putar
  • Memperbaiki masalah yang dapat menghalangi angka nol untuk muncul di Kalkulator
  • Menanggulangi masalah yang dapat membuat resolusi video streaming dikurangi untuk sementara di awal pemutaran
  • Memperbaiki masalah yang menghalangi pengaturan Apple Watch anggota keluarga untuk beberapa pengguna
  • Menanggulangi masalah yang membuat bahan casing Apple Watch ditampilkan dengan salah di app Apple Watch
  • Menangani masalah di app File yang dapat membuat beberapa penyedia layanan awan yang dikelola MDM salah menampilkan konten sebagai tidak tersedia
  • Meningkatkan kompatibilitas dengan titik akses nirkabel Ubiquiti

Saat ini iOS / iPadOS 14.1 sudah bisa didownload dan install langsung melalui iPhone atau iPad. Namun sebelum melanjutkan silakan hubungkan terlebih dahulu iPhone kalian ke pengisian daya (disarankan) atau siapkan daya baterai minimal 50%, jika sudah langsung saja buka aplikasi Pengaturan > Umum > Pembaruan Perangkat Lunak lalu download dan install pembaruan yang tersedia.

Bagi yang ingin menginstall, flashing atau restore iOS / iPadOS 14.1 secara manual melalui komputer silakan download IPSW iOS 14.1 melalui link berikut: ipsw.me untuk cara install IPSW tersebut silakan gunakan cara yang sudah admin jelaskan pada postingan berikut : Cara Download, Install dan Restore IPSW / Firmware iOS iPhone

Status Jailbreak iOS / iPadOS 14.1

Saat ini aplikasi jailbreak satu-satunya yang tersedia untuk iOS 14 adalah aplikasi Checkra1n yang bersifat Semi-Tethered.

Namun sampai saat postingan ini ditulis aplikasi Checkra1n hanya mendukung iPhone 6S dan iPhone 6S Plus saja. Sedangkan untuk kedepannya aplikasi Checkra1n akan segera diupdate untuk menambahkan dukungan jailbreak bagi pengguna iPhone SE 2016, iPhone 7, iPhone 7 Plus, iPhone 8, iPhone 8 Plus dan iPhone X.

Update 28/01/21: Unc0ver rilis dukungan jailbreak untuk iOS 14.0 - 14.3, selengkapnya: Cara Jailbreak iOS 14 - iOS 14.3 untuk iPhone 6S - iPhone 12


Lalu bagaimana nasib pengguna iPhone Xr, Xs, 11, 11 Pro, SE 2020, 12 dan 12 Pro? sampai saat ini belum ada satupun aplikasi jailbreak pada iOS 14 yang tersedia untuk seluruh perangkat tersebut.