iOS 14 Secara Total Telah Digunakan oleh 72% Pengguna iPhone
|
|0
|
Melalui data yang baru dipublikasikan oleh Apple pada halaman website Developer Apple, kita bisa mengetahui tingkat penggunaan iOS 14 dan iPadOS 14 pada seluruh iPhone maupun iPad sampai saat ini. Data yang dirilis tersebut diikuti juga oleh data pengguna yang masih bertahan pada iOS versi lebih lama.
Untuk pengguna iPad:
Untuk pengguna iPhone:
- iOS 14 telah digunakan oleh 72% dari seluruh total iPhone yang aktif, dan 81% untuk total iPhone yang diperkenalkan dalam jangka waktu 4 tahun terakhir.
- Untuk iOS 13 masih digunakan oleh 18% dari total seluruh iPhone, dan 17% dari total iPhone yang diperkenalkan dalam jangka waktu 4 tahun terakhir.
- Sedangkan iOS 12 dan lebih lama masih digunakan oleh 10% dari total seluruh iPhone, dan 2% dari total iPhone yang diperkenalkan dalam jangka waktu 4 tahun terakhir.
- iPadOS 14 telah digunakan oleh 61% dari seluruh total iPad yang aktif, dan 75% untuk total iPad yang diperkenalkan dalam jangka waktu 4 tahun terakhir.
- Untuk iPadOS 13 masih digunakan oleh 21% dari total seluruh iPad, dan 22% dari total iPad yang diperkenalkan dalam jangka waktu 4 tahun terakhir.
- Sedangkan iOS 12 dan lebih lama masih digunakan oleh 18% dari total seluruh iPad, dan 3% dari total iPad yang diperkenalkan dalam jangka waktu 4 tahun terakhir.
Pengguna iPhone dan iPad yang sudah menggunakan iOS 14 dan iPadOS 14 terbilang cukup banyak, meski begitu sebagian pengguna yang tetap bertahan pada iOS 13 juga tidak sedikit. Sedangkan untuk sisanya tentu saja perangkat yang mungkin tidak kebagian iOS 13 atau lebih baru, contohnya saja seperti iPhone 5S dan iPhone 6 / Plus.
Nah untuk kalian sendiri apakah sudah menggunakan iOS atau iPadOS versi terbaru atau masih tetap bertahan pada iOS 13 atau lebih lama?
Sumber Referensi: Apple Developer
No comments:
Post a Comment
Komentar akan dimoderasi untuk mencegah SPAM.