Arti MDM ByPass dan MDM Lock pada iPhone dan iPad
|
|0
|
Kebanyakan dari kalian pasti sangat asing dengan istilah "MDM Lock" atau "MDM ByPass" yang disematkan untuk produk iPhone dan iPad, mengapa? sebab istilah ini seringkali hanya digunakan dalam dunia jual beli.
Lalu sebenarnya apa sih itu "MDM Lock" atau "MDM ByPass"? sebelum menjawabnya kita perlu mengetahui terlebih dahulu arti dari kata "MDM" itu sendiri.
Istilah MDM pada iPhone dan iPad
MDM atau Mobile Device Management, adalah layanan keamanan yang seringkali digunakan oleh perusahaan atau organisasi (khususnya oleh Administrator dari Tim IT) untuk memanajemen, mengontrol, hingga mengamankan perangkatnya maupun milik anggota yang tergabung dari jarak jauh.
Singkatnya, MDM merupakan layanan yang berfungsi untuk mengatur, mengunci, ataupun mengawasi iPhone dan iPad yang dimiliki oleh suatu perusahaan atau organisasi.
Baca Juga : Apa Arti dari MDM pada iPhone dan iPad?
Setelah membaca arti dan pengertian dari "MDM" diatas mungkin kalian sudah bisa menebak atau mulai mengerti, maksud dari kata "ByPass" atau "Lock" yang sematkan pada MDM.
Pengertian MDM ByPass dan MDM Lock
Istilah "iPhone MDM Lock" merujuk pada kondisi di mana iPhone dan iPad terkunci oleh layanan aktivasi MDM atau Mobile Device management. Jika sudah terkunci maka iPhone dan iPad tidak dapat digunakan lagi, tak terkecuali perusahaan atau organisasi yang menerapkan layanan MDM pada iPhone dan iPad tersebut, memberikan izin atau langsung menghapus aktivasi MDM tersebut dari jarak jauh.
Sedangkan "MDM ByPass" merujuk pada proses melewati atau membuka secara paksa iPhone dan iPad yang telah terkunci Aktivasi MDM sehingga dapat digunakan kembali. Karena tidak resmi, metode "ByPass" biasanya memiliki cukup banyak kekurangan dan risiko, seperti dapat sewaktu-waktu terkunci kembali, tidak boleh melakukan update software maupun reset, dan lain sebagainya.
iPhone dan iPad yang terkunci aktivasi MDM secara resmi hanya dapat dibuka oleh perusahaan atau organisasi yang memiliki, mengawasi, atau mengontrol iPhone dan iPad tersebut.
Kesimpulan...
Jadi, apabila kalian menemukan istilah atau produk iPhone dan iPad yang dijual dengan kondisi "MDM Lock", hal itu menandakan bahwa iPhone ataupun iPad tersebut telah terkunci aktivasi MDM. Lalu untuk istilah "MDM ByPass" sendiri khususnya dalam jual beli, digunakan untuk mendeskripsikan iPhone dan iPad yang telah terkunci Aktivasi MDM namun berhasil dibuka secara paksa melalui metode tertentu yang dinamakan "ByPass".
Nah bagaimana, apakah sudah cukup mengerti istilah dari "MDM", "MDM ByPass" maupun "MDM Lock" yang ada pada produk iPhone dan iPad? apabila mungkin masih ada yang belum dimengerti atau kurang jelas, silakan tinggalkan pertanyaan atau pesan kalian pada kolom komentar di bawah ya.. :)
No comments:
Post a Comment
Komentar akan dimoderasi untuk mencegah SPAM.