Cara Mengatur Alarm iPhone Bergetar Saja Tanpa Suara

Ingin menggunakan Alarm berupa Getaran saja tanpa suara di iPhone kalian? jika ya, maka kalian berada di tempat yang tepat, sebab pada postingan kali ini Admin akan membagikan cara-caranya.


Menggunakan Alarm tanpa Suara alias hanya muncul Getaran saja, sangatlah berguna didalam beberapa kondisi. Misalnya saja saat tidak ingin suara alarm membangunkan orang lain yang sedang tidur berdekatan atau mungkin bagi kalian yang jengkel dan pusing dengan suara alarm.

Kalau begitu langsung saja ikuti cara-caranya berikut ini.

Cara Atur Alarm Bergetar saja di iPhone (Tanpa Suara)

1. Pertama buka aplikasi Jam lalu masuk ke menu Alarm dan tambahkan alarm baru (tap icon + dipojok kanan atas).


2. Sebelumnya silakan atur terlebih dulu jadwal alarmnya.

3. Jika sudah, lanjut pilih menu Suara (Sound) kemudian seret ke menu paling bawah dan pilih Tidak Ada (None).


4. Masih di menu Suara, silakan kembali ke menu paling atas lalu pilih menu Getaran (Vibration).


5. Kemudian pilih salah satu pola atau pattern getaran yang diinginkan.


6. Terakhir kembali ke menu Suara lalu tap tombol Simpan.


7. Jika sudah maka alarm yang sudah diatur tersebut tidak akan membuat suara, melainkan hanya akan bergetar.

Penting! pastikan kalian telah mengaktifkan menu Bergetar saat Hening (Vibrate on Silent) pada pengaturan suara iPhone, terutama apabila kalian sering menggunakan mode Silent. Caranya silakan buka aplikasi Pengaturan (Settings) lalu masuk ke menu Bunyi & Haptik (Sounds & Haptics).


Bagaimana gampang kan? agar lebih efektif, tentu saja disarankan untuk menempatkan iPhone tersebut di kasur tempat kalian tidur. Ingat, jangan terlalu jauh jika tidak efek getaran mungkin tidak akan terlalu terasa. Sedangkan apabila ditaruh dipermukaan yang keras seperti meja, kemungkinan suara yang dihasilkan sangatlah kecil dan kurang efektif.

Baik itu saja informasi cara mengatur alarm di iPhone agar hanya Bergetar tanpa mengeluarkan suara. Apabila ada yang ingin ditanyakan atau sampaikan, silakan tinggalkan pada kolom komentar di bawah. Terima Kasih :)