Cara Hapus Data Aktivitas Screen Time / Durasi Layar iPhone dan iPad
|
|0
|
Dengan adanya fitur Durasi Layar atau Screen Time, kalian dapat memantau seberapa lama waktu yang telah dihabiskan selama menggunakan iPhone, entah itu untuk penggunaan aplikasi hingga website yang dikunjungi melalui browser Safari.
Disisi lain mungkin ada pengguna yang ingin menghapus atau mereset data aktivitas pada fitur Durasi Layar tersebut kembali ke kondisi awal / default.
Nah, lalu bagaimana caranya untuk mereset atau menghapus seluruh data aktivitas yang telah ditampilkan oleh fitur Durasi Layar?
Sayang sekali hingga saat postingan ini ditulis, menghapus data riwayat aktivitas Durasi Layar hanya dapat dilakukan dengan mematikan fitur Durasi Layar tersebut kemudian mengaktifkannya kembali. Dengan begitu maka seluruh data aktivitas dan pengaturan pada menu Durasi Layar akan dihapus / reset kembali ke awal (default).
Baik, untuk melakukannya kalian bisa langsung mengikuti cara-cara di bawah berikut:
Cara Hapus History Aktivitas Screen Time / Durasi Layar iPhone dan iPad
Perlu diperhatikan lagi, cara di bawah ini akan menghapus seluruh data aktivitas dan pengaturan pada menu Screen Time / Durasi Layar kembali ke pengaturan awal (default).
1. Buka aplikasi Pengaturan (Settings) > Durasi Layar (Screen Time)
2. Jika sudah, silakan pilih menu Matikan Durasi Layar (Turn Off Screen Time)
3. Lalu masukkan password Durasi Layar apabila diminta
4. Selanjutnya untuk mengaktifkan kembali fitur Durasi Layar, silakan pilih menu Nyalakan Durasi Layar (Turn On Screen Time)
5. Terakhir, silakan lihat hasilnya, dan jangan lupa juga untuk mengatur kembali fitur durasi layar sesuai dengan yang kalian inginkan.
Baik itu saja cara menghapus atau mereset seluruh history aktivitas screen time atau durasi layar pada iPhone dan iPad.
Untuk kedepannya kita berharap saja agar Apple memberikan menu untuk menghapus aktivitas Durasi Layar, sehingga pengguna tidak perlu lagi mematikan fitur Durasi Layar secara keseluruhan.
Bagaimana apakah sudah berhasil? apabila ada yang ingin disampaikan, langsung saja tinggalkan melalui kolom komentar di bawah ya, terima kasih.
No comments:
Post a Comment
Komentar akan dimoderasi untuk mencegah SPAM.