Penyebab dan Cara Mengatasi iPhone Lama Penuh saat Dicas / Charge
|
|0
|
Tidak sedikit pengguna yang melaporkan bahwa iPhone mereka memakan waktu yang
sangat lama untuk mengisi daya / ngecas hingga penuh, entah itu terjadi sejak
awal saat menggunakan iPhone atau baru terjadi secara tiba-tiba.
Solusi terakhir, kalian dapat membawa iPhone tersebut ke service center Apple authorized untuk dicek penyebabnya lebih lanjut.
Penyebab dan Cara Mengatasi iPhone Lama Penuh saat Dicas / Charge
1. Menggunakan Charger Adapter 5W bawaan iPhone
Saat ini hampir rata-rata iPhone hadir dengan adapter (kepala charger) yang
memiliki rating daya sebesar 5 Watt (standar). Dengan adapter charger bawaan
iPhone sebesar 5 W tersebut, dibutuhkan waktu sekitar 3 jam untuk dapat
mengisi penuh baterai iPhone dari 0 hingga 100%, dan hal ini sangat normal.
Jadi, bagi yang baru pertama kali menggunakan iPhone dan menemukan iPhone
lama saat mengisi daya yakni sekitar 3 jam dari 0 ke 100%, berarti adapter
charger yang digunakan merupakan adapter 5 W yang memang menjadi standar
bawaan pabrik banyak iPhone.
Solusinya? khusus bagi pengguna iPhone 8 atau lebih baru kalian dapat
menggunakan adapter Fast Charging yang dijual terpisah, khususnya Adapter
dengan kabel USB-C ke Lighting. Besaran daya yang didukung yakni 18
W, 20 W, 29 W, 30 W, 61 W, 87 W, dan 96 W.
Untuk jajaran iPhone 12, dibutuhkan setidaknya adapter sebesar 20 W untuk
melakukan fast charging.
Dengan menggunakan Adapter Fast Charging pengguna dapat mengisi daya iPhone
sekitar 50% hanya dalam waktu 30 menit saja.
2. Dicas Sambil Dimainkan
Memainkan iPhone selagi dicas sudah pasti dapat memperlambat pengisian daya
secara signifikan, apalagi jika digunakan untuk hal yang membebani kinerja
iPhone seperti bermain game, video call, merekam video, dan lain sebagainya.
Solusinya tentu saja untuk tidak menggunakan iPhone selama dicas.
3. Lubang Port Charger Kotor
Apabila melambatnya pengisian daya terjadi secara tiba-tiba, ada kemungkinan
Port Charger atau Lubang Charger pada iPhone kotor dan terhalang oleh debu
sehingga menyebabkan arus pengisian daya tidak optimal.
Solusinya coba bersihkan Lubang Charger iPhone dengan cara ditiup atau
gunakan bahan yang tidak menghantarkan listrik seperti tusuk gigi kayu,
kemudian bersihkan kotoran yang ada di dalam lubang charger secara perhalan
/ halus. Selain itu bersihkan juga konektor charger dari kabel menggunakan
kain halus dan kering.
Jika sudah coba lagi dan lihat hasilnya.
4. Charger Bermasalah
Adapter Charger serta kabelnya yang bermasalah juga dapat menyebabkan
pengisian daya terasa lebih lambat dari biasanya.
Solusinya sederhana, yakni coba gunakan charger yang lain dan lihat
hasilnya, apabila berhasil ada kemungkinan charger yang kalian gunakan
sebelumnya bermasalah, entah karena kabelnya atau adapternya (silakan uji
sendiri).
5. iPhone Mengalami Panas Berlebih
Hal ini masih ada hubungannya dengan cara kedua di atas yakni semakin panas
iPhone biasanya baterai akan lebih lama untuk mengisi daya, entah karena
sambil dimainkan atau memang suhu sekitar sedang panas. Tak terkecuali jika
pengguna menggunakan Fast Charging atau Wireless Charging yang memang akan
membuat iPhone sedikit panas ketika dicas, hal ini normal.
Solusinya, coba dinginkan iPhone terlebih dahulu dengan melepas casenya atau
jangan dimainkan selama proses charging berlangsung.
Tips Mempercepat Pengisian Daya (Ngecas / Charge) Baterai iPhone
Selain cara-cara di atas, kalian juga dapat mengikuti beberapa tips berikut
untuk mempercepat atau setidaknya mengoptimalkan pengisian daya baterai
iPhone.
- Restart iPhone dan coba cas kembali
- Gunakan charger yang asli dan berkualitas
- Gunakan adapater fast charging jika memungkinkan
- Hindari menggunakan iPhone ketika dicas
- Tutup seluruh aplikasi pada iPhone yang masih terbuka
- Pastikan iPhone teraliri udara segar saat dicas
- Lepas case iPhone agar aliran udara segar menjadi lebih baik
- Aktifkan Mode Hemat Daya untuk mengurangi aktivitas latar belakang iPhone
- Aktifkan Mode Pesawat untuk menonaktifkan sementara jaringan seluler
Tips di atas dapat kalian gunakan untuk mempercepat atau setidaknya
mengoptimalkan iPhone dalam mengisi daya. Selain itu coba coba juga update
iOS ke versi terbaru apabila tersedia.
Apabila tidak ada satupun cara atau tips di atas yang berhasil diterapkan
apalagi jika sudah coba menggunakan charger yang baru namun hasilnya tetap
sama, cek juga kesehatan baterai pada iPhone melalui
Pengaturan > Baterai > Kesehatan Baterai.
Kesehatan Baterai yang buruk atau bermasalah tidak menutup kemungkinan
menyebabkan iPhone sulit dan lama ketika diisi daya / dicas.
Solusi terakhir, kalian dapat membawa iPhone tersebut ke service center Apple authorized untuk dicek penyebabnya lebih lanjut.
No comments:
Post a Comment
Komentar akan dimoderasi untuk mencegah SPAM.