Daftar iPhone dengan Ukuran Layar yang Sama
|
|0
|
Ingin membeli atau upgrade ke iPhone baru namun mau yang ukuran layarnya sama
dengan model iPhone tertentu/yang dimiliki saat ini? atau mungkin sekedar ingin
mencari tempered glass/anti gores yang cocok dengan ukuran layar iPhone kalian,
namun yang tersedia hanya untuk model iPhone lainnya?
Semakin tinggi resolusi semakin tajam kualitas gambar yang akan didapatkan, namun hal ini juga dipengaruhi ukuran layar, dengan resolusi yang sama semakin besar ukuran layar ketajaman gambar akan berkurang. Maka dari itu hadirlah ppi/kerapatan layar yang menunjukkan ketajaman layar (semakin besar semakin tajam) berdasarkan resolusi serta ukuran layar yang dimiliki.
Pada postingan kali ini Admin akan membagikan daftar ukuran layar iPhone,
khususnya untuk membandingkan ukuran layar iPhone yang sama.
Meski begitu perlu diketahui beberapa model mungkin memiliki sisi layar yang
agak sedikit melengkung. Bagi yang sedang mencari Tempered Glass/Anti Gores,
silakan cek kompatibilitasnya.
Catatan:
*Model iPhone, (Jenis Layar, Resolusi, Rasio, Kerapatan Layar)
*Jenis Layar, Resolusi, dan Kerapatan Layar tidak mempengaruhi Ukuran Layar
yang sesungguhnya
*Rasio mempengaruhi bentuk layar
iPhone dengan Ukuran Layar 6.7 inci
- iPhone 12 Pro Max (OLED, 1284 x 2778 pixels, 19.5:9, 458 ppi)
iPhone dengan Ukuran Layar 6.5 inci
- iPhone 11 Pro Max (OLED, 1242 x 2688, 19.5:9, 458 ppi)
- iPhone XS Max (OLED, 1242 x 2688, 19.5:9, 458 ppi)
iPhone dengan Ukuran Layar 6.1 inci
- iPhone 12 Pro (OLED, 1170 x 2532, 19.5:9, 460 ppi)
- iPhone 12 (OLED, 1170 x 2532, 19.5:9, 460 ppi)
- iPhone 11 (IPS LCD, 828 x 1792, 19.5:9, 326 ppi)
- iPhone XR (IPS LCD, 828 x 1792, 19.5:9, 326 ppi)
iPhone dengan Ukuran Layar 5.8 inci
- iPhone 11 Pro (OLED, 1125 x 2436, 19.5:9, 458 ppi)
- iPhone XS (OLED, 1125 x 2436, 19.5:9, 458 ppi)
- iPhone X (OLED, 1125 x 2436, 19.5:9, 458 ppi)
iPhone dengan Ukuran Layar 5.5 inci
- iPhone 8 Plus (IPS LCD, 1080 x 1920, 16:9, 401 ppi)
- iPhone 7 Plus (IPS LCD, 1080 x 1920, 16:9, 401 ppi)
- iPhone 6S Plus (IPS LCD, 1080 x 1920, 16:9, 401 ppi)
- iPhone 6 Plus (IPS LCD, 1080 x 1920, 16:9, 401 ppi)
iPhone dengan Ukuran Layar 5.4 inci
- iPhone 12 Mini (OLED, 1080 x 2340, 19.5:9, 476 ppi)
iPhone dengan Ukuran Layar 4.7 inci
- iPhone SE Gen-2 (IPS LCD, 750 x 1334, 16:9, 326 ppi)
- iPhone 8 (IPS LCD, 750 x 1334, 16:9, 326 ppi)
- iPhone 7 (IPS LCD, 750 x 1334, 16:9, 326 ppi)
- iPhone 6S (IPS LCD, 750 x 1334, 16:9, 326 ppi)
- iPhone 6 (IPS LCD, 750 x 1334, 16:9, 326 ppi)
iPhone dengan Ukuran Layar 4 inci
- iPhone SE Gen-1 (IPS LCD, 640 x 1136, 16:9, 326 ppi)
- iPhone 5S (IPS LCD, 640 x 1136, 16:9, 326 ppi)
- iPhone 5C (IPS LCD, 640 x 1136, 16:9, 326 ppi)
- iPhone 5 (IPS LCD, 640 x 1136, 16:9, 326 ppi)
iPhone dengan Ukuran Layar 3.5 inci
- iPhone 4S (IPS LCD, 640 x 960, 3:2, 330 ppi)
- iPhone 4 (IPS LCD, 640 x 960, 3:2, 330 ppi)
- iPhone 3GS (TFT, 320 x 480, 3:2, 165 ppi)
- iPhone 3G (TFT, 320 x 480, 3:2, 165 ppi)
- iPhone Pertama (TFT, 320 x 480, 3:2, 165 ppi)
Sebagai informasi tambahan, iPhone dengan layar OLED memiliki warna, tingkat
kecerahan, dan tampilan terbaik diantara yang lainnya. iPhone dengan layar IPS
LCD memiliki warna yang akurat dan konsisten, serta gambar yang jernih.
Sedangkan TFT merupakan teknologi layar yang digunakan oleh iPhone lama dan
kualitasnya tentu jauh di bawah IPS LCD apalagi OLED.
Semakin tinggi resolusi semakin tajam kualitas gambar yang akan didapatkan, namun hal ini juga dipengaruhi ukuran layar, dengan resolusi yang sama semakin besar ukuran layar ketajaman gambar akan berkurang. Maka dari itu hadirlah ppi/kerapatan layar yang menunjukkan ketajaman layar (semakin besar semakin tajam) berdasarkan resolusi serta ukuran layar yang dimiliki.
No comments:
Post a Comment
Komentar akan dimoderasi untuk mencegah SPAM.