Cara Menghapus Riwayat Aplikasi yang Dibuka di iPhone
|
|0
|
Di iPhone, iPad, dan iPod touch pengguna dapat dengan mudah mengetahui serta
melihat riwayat/history aplikasi apa saja yang baru diakses/dibuka melalui dua
cara. Pertama, secara mendetail melalui fitur Durasi Layar (Screen Time).
Kedua, secara singkat dan sederhana melalui laporan penggunaan Baterai oleh
aplikasi.
Beberapa pengguna juga mungkin meletakkan Widget Durasi Layar di halaman utama
aplikasi atau di Panel Widget untuk memudahkan melihat laporan tanpa harus
mengakses aplikasi Pengaturan, contohnya seperti yang ditunjukkan oleh gambar
berikut:
Nah, bagi kalian yang ingin menghapus riwayat aplikasi yang baru saja
dibuka/diakses, pada postingan kali ini Admin akan membagikan cara-caranya.
Cara Menghapus Riwayat Aplikasi yang Dibuka di iPhone
Kalian dapat dengan mudah membersihkan riwayat aplikasi yang berada dalam menu
Durasi Layar (Screen Time). Namun, perlu diketahui bahwa kalian
tidak dapat membersihkan riwayat di hari atau waktu tertentu, melainkan
seluruh riwayat akan dihapus dan fitur Durasi Layar akan direset dari awal
kembali.
Sedangkan sangat disayangkan untuk riwayat aplikasi yang dibuka yang ada pada
menu Laporan Penggunaan Baterai, kalian tidak dapat mereset atau menghapusnya
tak terkecuali jika iPhone dihapus total ke pengaturan pabrik atau menghapus
aplikasi yang riwayatnya tidak ingin diketahui.
Menghapus Riwayat Aplikasi yang Dibuka di iPhone pada Menu Durasi
Layar
1. Buka aplikasi Pengaturan iPhone lalu masuk ke menu
Durasi Layar (Screen Time)
2. Selanjutnya tap menu Matikan Durasi Layar untuk menonaktifkan
fitur Durasi Layar
3. Jika sudah aktifkan kembali fitur Durasi Layar dengan memilih
menu Nyalakan Durasi Layar dan ikuti pengaturan yang ditampilkan
Terakhir silakan lihat hasilnya, riwayat aplikasi dan penggunaan dalam fitur
Durasi Layar sudah terhapus dan direset dari awal kembali.
Berikut gambar contoh hasilnya:
Solusi Menghapus Riwayat Aplikasi yang Dibuka di iPhone pada Menu Laporan
Penggunaan Baterai
Satu-satunya cara untuk menghilangkan riwayat aplikasi yang ada dalam menu
laporan penggunaan baterai iPhone adalah dengan mereset iPhone kembali ke
pengaturan pabrik (menghapus total seluruh data-data).
Sebagian besar dari kalian tentu tidak akan melakukannya hanya untuk menghapus
riwayat aplikasi yang dibuka tersebut bukan?
Solusinya adalah dengan menghapus aplikasi yang ingin riwayatnya dihapus dari
menu laporan penggunaan baterai.
Dengan dihapusnya aplikasi, riwayat aplikasi yang ada dalam laporan penggunaan
baterai pun akan ikut hilang atau ditampilkan dengan status "App yang Baru Dihapus", berikut contoh tampilannya:
Setelahnya kalian dapat menginstall ulang aplikasi yang dihapus tersebut.
Perlu diketahui mereset Pengaturan tidak akan menghilangkan laporan penggunaan
baterai di iPhone.
Cek atau Nonaktifkan Menu Saran Siri
Tahukah kalian jika fitur Saran Siri dapat menampilkan aplikasi apa saja yang
akhir-akhir ini dibuka khususnya melalui menu Pencarian, Perpustakaan App,
atau Widget Saran Siri?
Silakan coba buka menu Pencarian di iPhone dengan cara mengusap layar di
halaman utama/home screen iPhone, kemudian cek menu Saran Siri seperti yang
ditunjukkan oleh gambar berikut:
Nah, untuk menonaktifkan menu Saran Siri kalian dapat melakukannya melalui
aplikasi Pengaturan > Siri & Pencarian kemudian
nonaktifkan menu Tampilkan di Perpustakaan App & Spotlight.
Penutup...
Ya, itu saja cara menghapus riwayat aplikasi yang dibuka di iPhone, iPad,
serta iPod touch.
Memang agak sedikit merepotkan dan tidak praktis sama sekali, namun untuk saat
ini hanya cara-cara di atas yang dapat dilakukan.
Untuk kedepannya kita berharap saja Apple memperkenalkan fitur Privasi yang
dapat mereset riwayat penggunaan aplikasi di iPhone.
No comments:
Post a Comment
Komentar akan dimoderasi untuk mencegah SPAM.