Kenapa Layar iPhone Tiba-Tiba Berubah Warna?

Jika diperhatikan layar iPhone terkadang akan berubah-ubah warnanya, entah itu menjadi lebih kuning atau lebih biru.

Lalu kenapa hal tersebut terjadi dan apakah termasuk normal atau ada yang salah?

Kenapa Layar iPhone Tiba-Tiba Berubah Warna?


True Tone

Layar iPhone yang tiba-tiba berubah warna misalnya menjadi agak lebih kuning (warna hangat) atau biru (warna dingin) umumnya disebabkan oleh fitur True Tone.

True Tone sendiri adalah fitur yang berfungsi untuk menyesuaikan warna layar iPhone dengan pencahayaan di sekitarnya melalui bantuan sebuah sensor. Tujuannya agar warna pada layar iPhone menjadi tampak lebih alami.

Perlu kalian ketahui juga bahwa fitur True Tone ini hanya secara bawaan sudah dalam keadaan aktif dan hanya dimiliki oleh iPhone keluaran terbaru saja, tepatnya iPhone 8 atau lebih baru.

Untuk mengaktifkan atau menonaktifkan fitur True Tone dapat dilakukan melalui aplikasi Pengaturan > Tampilan & Kecerahan.


Night Shift

Apabila layar iPhone berubah warna menjadi jauh lebih kuning (warna hangat) terutama saat malam hari, ada kemungkinan besar hal ini disebabkan oleh fitur Night Shift.

Berbeda dengan True Tone, fitur ini akan membuat layar iPhone tampak jauh lebih kuning. Tujuannya adalah untuk mengurangi paparan cahaya biru dan membantu mata lebih nyaman ketika menatap layar dalam jangka waktu yang lama. Menurut Apple fitur ini juga akan membantu penggunanya untuk tidur lebih nyenyak.

Perlu kalian ketahui juga bahwa paparan cahaya biru dalam waktu yang lama dapat berpotensi mengalami gangguan pengelihatan.

Untuk mengaktifkan, menonaktifkan, ataupun mengatur jadwal fitur Night Shift dapat dilakukan melalui aplikasi Pengaturan > Tampilan & Kecerahan > Night Shift.


Mode Gelap

Apabila tampilan layar iPhone berubah dari yang tadinya berlatar putih menjadi hitam, maka kemungkinan besarnya hal ini disebabkan oleh Mode Gelap.

Mode Gelap adalah fitur yang digunakan untuk mengubah tampilan beragam menu atau antar muka aplikasi menjadi lebih gelap, dalam arti berwarna hitam.

Aktifnya Mode Gelap membantu pengguna untuk fokus melihat objek seperti tulisan pada layar terutama dalam kondisi pencahayaan sekitar yang gelap.

Untuk mengaktifkan, menonaktifkan, ataupun mengatur jadwal fitur Mode Gelap dapat dilakukan melalui aplikasi Pengaturan > Tampilan & Kecerahan.


Filter Warna

Untuk kemungkinan yang terakhir ini sangat jarang terjadi tak terkecuali kalian secara tidak sengaja mengaktifkannya.

Di iPhone sendiri terdapat pengaturan Filter Warna untuk mengubah warna layar iPhone khususnya bagi pengguna yang mengalami buta warna.

Terdapat beberapa pilihan yang tersedia, misalnya filter Merah/Hijau untuk pengguna dengan pengidap Pratanopia, filter Hijau/Merah untuk pengidap Deuteranopia, dan filter Biru/Kuning untuk pengidap Tritanopia.

Untuk mengaktifkan, menonaktifkan, ataupun mengatur Filter Warna dapat dilakukan melalui aplikasi Pengaturan > Akesibilitas > Layar & Ukuran Teks > Filter Warna.


Penutup...

Nah, bagaimana sudah tau kenapa layar iPhone kalian tiba-tiba warnanya berubah?

Ya.. umumnya disebabkan oleh fitur True Tone maupun Night Shift yang mana keduanya dapat kalian atur ingin diaktifkan atau dinonaktifkan.

Meski begitu Admin menyarankan untuk tetap membiarkan khususnya fitur True Tone dalam keadaan aktif. Tetapi semua kembali lagi ke keinginan masing-masing.