Apa itu ECG atau EKG di Apple Watch?

Beberapa pengguna pasti pernah menemukan aplikasi ECG atau EKG di Apple Watch mereka. Lalu, sebenarnya apa itu ECG atau EKG serta apa fungsi dan kegunaannya?

Apa itu ECG atau EKG di Apple Watch?


ECG (electrocardiogram) atau EKG (Elektrokardiogram) pada Apple Watch merupakan aplikasi kesehatan yang digunakan untuk melakukan pemeriksaan kelistrikan jantung.

Aplikasi ECG/EKG melakukan pendeteksian detak jantung serta ritmenya menggunakan sensor jantung elektrik, kemudian memeriksa rekaman fibrilasi atrium (FA) atau bentuk ritme tidak teratur pada jantung.

Pemeriksaan ini dapat mendeteksi apakah ada kelainan pada jantung atau tidak.

Cara Menggunakan ECG/EKG di Apple Watch

Pertama-tama silakan atur atau aktifkan terlebih dahulu fitur ECG/EKG melalui aplikasi Kesehatan di iPhone. Caranya:

1. Buka aplikasi "Kesehatan" di iPhone.

2. Kemudian masuk ke menu Telusuri > Jantung > Elektrokardiogram (EKG).


3. Lalu pilih menu "Atur" dan ikuti prosesnya hingga selesai.


4. Jika sudah, langsung saja buka aplikasi "ECG/EKG" di Apple Watch.

5. Selanjutnya untuk melakukan pemeriksaan, silakan letakkan jari di tombol digital crown Apple Watch dan tunggu hingga pemeriksaannya selesai.


Hasil dari pemeriksaan dapat kalian lihat secara langsung melalui layar Apple Watch atau melalui aplikasi Kesehatan >Telusuri > Jantung di iPhone.

Apple Watch yang Ada ECG/EKG

Tidak semua Apple Watch memiliki fitur ECG atau EKG. Berikut adalah daftar Apple Watch yang ada atau memiliki fitur ECG/EKG:

  • Apple Watch Series 7
  • Apple Watch Series 6
  • Apple Watch Series 5
  • Apple Watch Series 4

Untuk saat ini belum ada satupun Apple Watch SE yang mendukung fitur ECG/EKG.

Penutup...

Nah, bagaimana? sudah tau kan apa itu ECG atau EKG di Apple Watch?

Bagi kalian yang ingin memeriksa kesehatan jantung, maka fitur ECG/EKG pada Apple Watch bisa dibilang sangat membantu. Terutama bagi kalian yang memang pernah didiagnosis menderita penyakit jantung.

Namun ingat, fitur tersebut tidak dapat memeriksa serangan jantung ya.. jadi, jangan menggunakannya secara utuh sebagai acuan kesehatan jantung kalian.

Baik, itu saja informasi seputar apa itu ECG atau EKG yang ada di Apple Watch. Apabila ada yang ingin ditanyakan atau sampaikan, langsung saja tinggalkan melalui kolom komentar di bawah. Terima Kasih!