Apa Fungsi Aplikasi Kiat atau Tips di iPhone?
|
|0
|
Di iPhone serta juga iPad terdapat aplikasi yang keberadaannya banyak belum
diketahui fungsi serta kegunaannya oleh pengguna, yaitu aplikasi "Kiat" atau
"Tips".
Apabila ada yang ingin disampaikan atau tanyakan, langsung saja tinggalkan melalui kolom komentar di bawah, terima kasih!
Aplikasi Kiat atau Tips adalah salah satu aplikasi bawaan iPhone. Meski
tergolong bawaan, namun perlu kalian ketahui bahwa aplikasi tersebut hanya
diperuntukan bagi pengguna yang masih awam dengan iPhone saja.
Mengapa? mungkin beberapa dari kalian sudah bisa menebaknya, namun bagi yang
masih penasaran, berikut ulasan selengkapnya.
Apa Fungsi Aplikasi Kiat atau Tips di iPhone?
Aplikasi Kiat atau Tips merupakan aplikasi bawaan iPhone yang berfungsi
sebagai informasi dan petunjuk umum dalam menggunakan iPhone.
Misalnya cara melakukan navigasi, memeriksa ID Apple, mengubah nama iPhone,
melakukan screenshot, mengatur wallpaper, mengatur ukuran teks, mengatur bunyi
dan getaran, mengatur notifikasi, dan beragam tips lainnya.
Informasi tersebut tentu cukup membantu bagi kalian yang baru saja menggunakan
iPhone dan masih mencoba untuk beradaptasi.
Apakah Aplikasi Kiat atau Tips Boleh Dihapus?
Seluruh aplikasi bawaan iPhone termasuk aplikasi Kiat atau Tips boleh kalian
hapus selama memiliki pilihan untuk dihapus.
Meskipun aplikasi Kiat atau Tips tergolong aplikasi yang berukuran sangat
kecil, tidak membebani kinerja iPhone, ataupun mengganggu dengan mengirimkan
banyak notifikasi, namun bagi yang sudah mengetahui dasar-dasar menggunakan
iPhone, maka aplikasi tersebut keberadaannya mungkin sudah tidak dibutuhkan
lagi.
Jadi, menghapusnya adalah pilihan terbaik untuk sedikit mengosongkan ruang
penyimpanan dan mempercantik tampilan iPhone agar tidak berantakan.
Tetapi kalian tidak perlu khawatir ya! seluruh aplikasi bawaan iPhone termasuk
aplikasi Kiat atau Tips yang sudah dihapus, bisa dikembalikan atau download
lagi melalui App Store.
Penutup...
Nah, bagiamana, sudah tau kan fungsi serta kegunaan dari aplikasi Kiat atau
Tips di iPhone, iPad, serta iPod touch?
Bagi kalian yang ingin menggunakan iPhone jauh lebih mendalam atau advance
lagi, mendapatkan trik dan tips keren, serta informasi terlengkap seputar
iPhone, maka seluruhnya bisa didapatkan di Pukeva.com ya.
Oke, itu saja informasi seputar fungsi atau kegunaan dari aplikasi Kiat atau
Tips yang ada di iPhone, iPad, serta iPod touch.
Apabila ada yang ingin disampaikan atau tanyakan, langsung saja tinggalkan melalui kolom komentar di bawah, terima kasih!
No comments:
Post a Comment
Komentar akan dimoderasi untuk mencegah SPAM.