Apakah Update iOS Bisa Menurunkan Battery Health?

Mungkin tidak sedikit pengguna iPhone yang khawatir apabila Battery Health atau Kesehatan Baterai di iPhone mereka menurun setelah melakukan update iOS.

Lalu, apakah benar update iOS bisa menurunkan Battery Health?

Apakah Update iOS Bisa Menurunkan Battery Health?


Jawabannya antara Ya dan Tidak. Mengapa? sebab penurunan Battery Health sebenarnya tidak dipengaruhi oleh update iOS melainkan karena siklus penggunaan.

Banyaknya laporan Battery Health menurun setelah update ke iOS umumnya disebabkan oleh bug atau kesalahan sistem.

Tepatnya iOS versi sebelumnya mengalami masalah saat membaca Battery Health iPhone yang mengakibatkan Battery Health tidak terbaca dengan baik.

Setelah melakukan update ke iOS versi terbaru yang membawa sejumlah perbaikan dan peningkatan fitur. Pengguna mungkin akan menemukan Battery Health iPhone malah menurun.

Nah, penurunan ini kemungkinan besar diakibatkan oleh iOS versi terbaru yang akhirnya dapat membaca Battery Health iPhone secara akurat lagi.

Di sisi lain penurunan Battery Health setelah update iOS dikarenakan faktor kebetulan saja.

Kemungkinan Akibat Dimodifikasi!


Meski tidak semua, namun bagi kalian pengguna iPhone Second atau iPhone yang dibeli dalam kondisi bekas, berhati-hatilah sebab ada kemungkinan Battery Health di iPhone kalian sudah dimodifikasi.

Admin sendiri sudah pernah membahasnya melalui artikel berikut: Battery Health iPhone Bisa Dipalsukan, Ini Rahasianya

Angka Battery Health iPhone yang pernah dipalsukan atau modifikasi agar terlihat masih tinggi, kemungkinan besar akan mengalami penurunan drastis dalam waktu singkat akibat sistem iPhone yang mulai membaca kapasitas asli dari baterai tersebut.

Salah satunya yakni setelah melakukan update ke iOS versi terbaru di mana iPhone akan mulai melakukan pendeteksian ulang kapasitas baterai yang sesungguhnya dengan lebih akurat.

Hasilnya? Battery Health iPhone ditemukan turun secara drastis.

Faktor Utama yang Menyebabkan Battery Health iPhone Cepat Turun


Ingat! update iOS bukanlah faktor utama yang menyebabkan Battery Health iPhone menurun.

Pada dasarnya penurunan Battery Health tidak bisa dicegah, hal ini dikarenakan komponen baterai sendiri yang merupakan komponen habis pakai dan perlu untuk diganti nantinya.

Nah, berikut adalah beberapa faktor penyebab Battery Health iPhone sedikit lebih cepat menurun.

  • Siklus penggunaan yang cukup sering termasuk jumlah pengisian daya.
  • Seringkali mengisi daya dan membiarkan daya baterai hingga penuh atau 100% atau bahkan membiarkan daya hingga benar-benar habis atau 0%.
  • iPhone sering mengalami panas berlebih.
  • Penggunaan fast atau wireless charging.

Meski begitu penurunan Battery Health sendiri sebenarnya tidak perlu kalian khawatirkan ya. Sebab penurunan ini adalah hal yang sangat normal.

Normalnya, penurunan Battery Health iPhone bisa terjadi hingga 10% dalam waktu 1 hingga 2 tahun penggunaan.

Batas minimal Battery Health yang direkomendasikan untuk segera dilakukan penggantian baterai adalah 80% atau lebih rendah.

Waktu rata-rata penggunaan untuk mencapai Battery Health 80% yakni berkisar antara 2 bahkan hingga 4 tahun.

Penutup...

Jadi, kesimpulannya update iOS sebenarnya tidak menurunkan Battery Health ya..

Kalaupun terjadi penurunan hal tersebut kemungkinan besar disebabkan oleh faktor kebetulan, bug sistem, atau akibat battery health yang pernah dimodifikasi.

Baik, itu saja informasi seputar "apakah update iOS bisa menurunkan Battery Health atau tidak" yang dapat Admin bagikan.

Apabila ada yang ingin ditanyakan atau sampaikan, langsung saja tinggalkan melalui kolom komentar di bawah. Terima Kasih!