Pesan Perlindungan Berakhir di iPhone Apakah Aman?
|
|0
|
Tidak sedikit pengguna iPhone yang bertanya, apakah munculnya pesan
"Perlindungan Berakhir" yang tepatnya berada di aplikasi
Pengaturan > Umum > Mengenai > Jaminan, pertanda aman untuk iPhone mereka?
Nah, pada postingan kali ini saya akan mencoba menjawab pertanyaan tersebut
sedetail dan sesingkat mungkin.
Pesan Perlindungan Berakhir di iPhone Apakah Aman?
Tentu saja aman! pesan Perlindungan Berakhir yang muncul di menu jaminan dalam
aplikasi pengaturan iPhone, merupakan tanda jika masa garansi iPhone telah
berakhir, dan tidak ada hubungannya dengan fungsi atau keamanan sistem iPhone.
Satu-satunya hal yang tidak aman dari munculnya pesan tersebut adalah ketika
iPhone kalian tiba-tiba mengalami kerusakan, misalnya tiba-tiba tidak menyala
tanpa sebab.
Mengapa? tentu saja karena masa garansi iPhone sudah berakhir sehingga Apple
tidak akan melakukan penggantian iPhone atau perbaikan secara gratis lagi.
Intinya, kalau iPhone kalian sewaktu-waktu rusak, maka ada biaya yang harus
kalian bayar untuk memperbaikinya.
Apakah Pesan Perlindungan Berakhir iPhone Ada Hubungannya dengan Jaringan atau Virus?
Sekali lagi, keamanan atau beragam fungsi termasuk jaringan iPhone, tidak ada
hubungannya dengan pesan tersebut.
Apabila iPhone kalian mengalami masalah, entah suka nge-lag, baterai boros,
dll., kemungkinan besar masalah tersebut merupakan pertanda kerusakan baterai,
terutama apabila iPhone sudah cukup lama digunakan atau mungkin kalian baru
saja membelinya dalam kondisi bekas.
Sedangkan sinyal iPhone yang tiba-tiba hilang atau bermasalah, dapat
disebabkan oleh gangguan jaringan, kartu SIM bermasalah, masuk ke masa
tenggang, hingga IMEI iPhone yang terblokir akibat belum bayar pajak saat
iPhone dibawa masuk ke Indonesia.
Penutup...
Selain iPhone, pesan Perlindungan Berakhir tersebut juga muncul di iPad,
iPod touch, AirPods, Mac, hingga Apple Watch, yang sudah tidak dalam masa
garansi resmi dari Apple lagi (lebih dari 1 tahun).
Artinya pun sama, yakni sama-sama menandakan masa garansi atau jaminan
kerusakan 1 tahun yang diberikan oleh Apple, sudah berakhir, sehingga apabila
sewaktu-waktu mengalami kerusakan, kalian akan dikenakan biaya perbaikan
tergantung kerusakan yang terjadi.
No comments:
Post a Comment
Komentar akan dimoderasi untuk mencegah SPAM.